Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Example 728x250

Mengaktifkan OK Google Realme

×

Mengaktifkan OK Google Realme

Share this article
Example 468x60

Mengaktifkan ok google realme– fitur ini adalah Asisten virtual milik Google yang bisa membantu pengguna smartphone android untuk melakukan dan menjalankan berbagai fungsi yang terdapat dalam telepon genggam hanya dengan mengucapkan perintah, “OK, Google.”

Bagaimana cara mengaktifkan ok google pada hp realme ? Secara default biasanya fitur ini tidak aktif dengan sendirinya, kamu harus mengaturnya terlebih dahulu caranya adalah dengan masuk ke aplikasi google=> lalu pilih lainnya=> pilih setelan=> pilih bagian suara=> lalu pilih voice match=> lalu aktifkan akses dengan voice match=> lalu rekam suara kamu di setelan tersebut.

Example 300x600

Kalau masih bingung ikuti penjelasan berikut ini.

Cara Mengaktifkan OK Google di HP Realme

Fitur ok google ini sangat disarankan buat kamu yang malas mencari suatu aplikasi atau menginginkan aplikasi berjalan di hp kamu tanpa harus mencarinya. Setelah kamu mengaktifkan ini, kamu bisa menggunakan fitur voice command pada Google Assistant untuk menjalankan hampir semua fungsi dan aplikasi pada smartphone tanpa perlu menekan menu apa pun. 

Keunggulan inilah yang diberikan oleh Google untuk mempermudah semua kegiatan sehari-hari menggunakan smartphone. Ok langsung saja berikut ini cara mengaktifkannya.

  1. Pertama, masuk ke aplikasi google (pastikan yang terupdate)
  2. Lalu pilih lainnya
  3. Pilih setelan
  4. Pilih bagian suara
  5. Lalu pilih voice match
  6. Lalu aktifkan akses dengan voice match
  7. Selanjutnya, rekam suara kamu di setelan tersebut.
  8. Pada tahap selanjutnya kamu diperintah untuk merekam dengan suara kamu sendiri
  9. Ucapkan ok google sampai 4 kali lalu klik selesai
  10. Silahkan coba dengan langsung mengatakan “ok google” misalkan tanya jam berapa saat ini, buka aplikasi youtube dan perintah-perintah yang lain.

Mudah bukan, pengaturan ini memang tidak secara default telah tersetting pada hp realme jadi harus mengaturnya terlebih dahulu. Oh iya pastikan terlebih dahulu aplikasi google kamu telah update ya, kalau belum tahu ikuti langkah-langkahnya dibawah ini.

Cara Update Aplikasi Google pada HP Realme

Pada aplikasi google yang lama biasanya fitur google assistant ini belum tersematkan pada hp realme, jadi kamu harus melakukan update terlebih dahulu agar bisa menikmati fitur ok google yang terbaru.

Berikut langkah-langkahnya :

  1. Buka aplikasi playstore
  2. Pilih icon tiga garis sebelah kiri atas
  3. Pilih aplikasi dan game saya
  4. Lalu cari aplikasi google dan update
  5. Selesai

Setelah melakukan update barulah kamu dapat menggunakan aplikasi ok google pada hp realme kamu.

Beberapa fungsi dengan OK Google pada hp Realme

Setelah fitur OK Google ini telah aktif, kini kamu bisa bereksperimen dengan berbagai fungsi yang dimilikinya. berikut ini beberapa contohnya.

1. Mengirim pesan, email, dan menelepon

Google Assistant dapat menelepon, mengirim pesan, serta mengirim email kepada siapapun dalam daftar kontak. Caranya tinggal kamu ucapkan, “OK, Google,” lalu ucapkan perintah “hubungi” atau “call” diikuti nama kontak yang dituju.

2. Membuat pengingat

OK Google dapat membuat pengingat dengan perintah ok google atur pengingat untuk…diikuti apa yang ingin diingatkan. Google kemudian lalu akan meminta kamu untuk melengkapi tanggal dan waktu acara.

3. Membuka aplikasi atau situs 

Ini merupakan salah satu fitur Google Assistant yang paling sederhana. Caranya, cukup ucapkan perintah “open” diikuti nama aplikasi atau situs yang hendak kamu kunjungi.

4. Menerjemahkan bahasa 

Kini, kamu tidak lagi harus mengunjungi laman Google Translate untuk menerjemahkan suatu kata. Google Assistant dapat membantu kamu hanya dengan perintah suara “translate kata ini ” diikuti bahasa yang kamu inginkan.

Tak hanya itu masih banyak fitur lain yang bisa kamu gunakan dengan memanfaatkan assistant ok google. Selamat mencoba

Penutup

Demikianlah pembahasan singkat cara mengaktifkan ok google di hp realme, dan beberapa fungsi perintah yang dapat kamu lakukan menggunakan ok google. Semoga bermanfaat.

Example 300250